Nagato-Official23 – Mungkin sebagian dari pengguna Xiaomi belum puas dengan hasil foto dari aplikasi kamera bawaan. Karena biasanya hasilnya bisa dimaksimalkan lagi sehingga lebih bagus dengan menggunakan aplikasi kamera Xiaomi pihak ketiga.
Saat ini produsen ponsel berlomba-lomba untuk menghadirkan kamera ponsel dengan kemampuan yang bagus, karena konsumen biasanya melihat bagian kamera saat ingin membeli ponsel sebagai pertimbangan.
Tidak terkecuali pada Xiaomi, bahkan dari 2018 lalu produsen ponsel asal cina tersebut mengeluarkan smartphone dengan kemampuan kamera yang cukup bagus.
Sebut saja seperti misalnya Redmi Note 5, Redmi Note 6 dan Redmi Note 7 yang baru-baru ini menjadi perbincangan para Mi Fans karena dibekali dengan kemampuan kamera 48 Mega Pixel.
Nah, biar kemampuan kamera tersebut keluar secara maksimal dan menghasilkan foto yang bagus. Disini kita akan rekomendasikan aplikasi kamera Xiaomi terbaik untuk para Mi Fans.
10 Aplikasi Kamera Xiaomi Terbaik dengan Hasil Foto yang Bagus
1. Google Camera
Aplikasi yang dikeluarkan oleh Google memang selalu menjadi aplikasi favorit. Terbukti Google Camera menjadi aplikasi kamera nomor satu yang belum bisa ditandingi oleh aplikasi lain sampai saat ini.
Dengan fitur HDR+ kita bisa mengambil foto dengan tajam meskipun dalam keadaan minim cahaya. Dilengkapi dengan Night Sight kamu tidak perlu menggunakan flash yang ada pada kamera lagi meski gelap.
Memang penggunaan Google Camera pada beberapa ponsel memang saat ini dibatasi, jika tidak bisa menemukannya di Play Store silahkan kalian download dalam bentuk apk di situs lain.
2. Camera MX
Meskipun Camera MX disebut sebagai aplikasi tertua, namun jangan salah untuk kemampuannya dalam mengambil gambar yang bagus. Hasil potret dari aplikasi ini tidak bisa diremehkan apalagi penggunanya paham dengan cara memfoto.
Aplikasi ini mendukung semua resolusi dan rasio aspek yang dimiliki kemampuannya oleh kamera kita. Serta fokus yang sudah di optimasi secara otomatis agar menghasilkan foto yang tajam.
Mode HDR juga berfungsi dengan baik dimana kita dapat mengambil foto dengan tajam meskipun dalam cahaya yang rendah. Kamu juga bisa mengatur kualitas JPEG didalam kamera.
Footej Camera adalah salah satu aplikasi kamera yang rekomended bagi pengguna Xiaomi. Aplikasi ini memiliki fitur fotografi yang mengagumkan, hasil foto yang ditampilkan sangat jelas serta berbentuk HD.
Terdapa fitur untuk mengontrol kamera manual, selain itu aplikasi ini juga bisa merekam video dengan jelas. Untuk melihat hasil dari jepretan kita, terdapat aplikasi galer bawaan dari Footej Camera ini.
Fitur lainnya yang tidak kalah keren seperti HDR+, video slow motion, timelapse, modus panorama, pedoman ISO serta fitur lainnya yang sangat lengkap. Aplikasi ini tersedia secara gratis untuk di unduh di play store.
4. Cameringo Lite
Bagi kamu yang suka melakukan foto-foto unik, mungkin akan suka dengan aplikasi kamera yang satu ini. Cameringo Lite adalah sebuah aplikasi dimana kita dapat memotret suatu tempat menjadi mini (Litle planet).
Terdapat juga kontrol DSLR profesional didalamnya yang memungkinkan untuk mengubah kontras secara real time. Nikmati juga 300 efek foto kamera yang bisa digunakan secara gratis.
Bukan cuma itu saja, ada juga efek untuk membuat video time lapse dan slow motion. Namun untuk menikmati fitur ini, pastikan perangkat kamu sudah Android 4.3 atau diatasnya.
5. Camera FV-5 Lite
Sebuah aplikasi kamera profesional untuk ukuran smartphone. Bagi kamu pengguna Xiaomi yang ingin mendapatkan hasil potret yang memuaskan, bisa mencoba Camera FV-5 Lite.
Semua parameter fotografer ada didalam aplikasi Camera FV-5 Lite. Dukungan pengambilan gambar dengan paparan panjang, kalau kalian pernah melihat foto-foto dengan light yang bergerak, maka didalam aplikasi ini juga bisa dilakukan.
Pengaturan manual shutter speed juga dapat ditemukan didalamnya, bahkan autofocus dapat mendeteksi dengan mudah sebuah objek yang telah kalian tandai.
6. Candy Camera
Meski lebih banyak digunakan untuk selfie, nyatanya Candy Camera juga memiliki fitur dimana dia bisa menghasilkan foto yang bagus. Apalagi dengan spesifikasi kamera yang dimiliki oleh Xiaomi yang support AI Camera.
Khususnya bagi pengguna cewek, aplikasi ini memberikan begitu banyak fitur selfie khusus kecantikan. Bahkan kamu juga bisa memberikan stiker ke foto yang dihasilkan, seperti aplikasi edit foto kekinian saat ini.
Candy Camera mendapatkan review yang positif dari penggunanya dan telah mendapatkan rating yang bagus di Play Store. Jadi aplikasi ini rekomended banget buat kalian unduh, gratis.
7. DSLR HD Camera
DSLR HD Camera memang dirancang untuk mengambil foto dan video berkualitas tinggi hingga 4K. Kalian bisa menghasilkan foto dan video baik menggunakan kamera depan dan belakang.
Aplikasi ini telah disematkan fitur untuk mendeteksi wajah secara otomatis, jadi kalian tidak perlu khawatir pada saat mengambil foto fokusnya akan berpindah ke objek lain.
Bahkan dari beberapa review pengguna menyebutkan bahwa aplikasi juga cocok untuk digunakan nge-vlog. Jaman now, sekarang bahkan aplikasi ponsel bisa digunakan untuk jadi rekaman para Youtuber.
8. Moto Camera 2
Buat kamu pengguna Xiaomi dengan fitur dual kamera, bisa mencoba Moto Camera 2 untuk memaksimalkan hasil foto hpmu. Aplikasi ini secara pintar akan menyesuaikan cahaya dan gerakan terhadap sebuah objek foto yang diambil.
Mode potret untuk kamera ganda sehingga menghasilkan efek blur dibelakang. Selain itu aplikasi ini sudah terintegrasi secara otomatis dengan Google Foto, Jadi kamu tidak perlu khawatir akan kehilangan foto-foto kamu.
Pada mode manual akan memberikan kontrol penuh saat kamu ingin mengambil foto. Fitur ini memuat setting iso, kecepatan rana dan pencahayaan. Moto Camera 2 dapat kamu unduh secara gratis.
9. Camera ZOOM FX
Salah satu aplikasi kamera profesional untuk hp Android adalah Camera ZOOM FX. Aplikasi ini memiliki banyak fitur yang dibutuhkan oleh seorang fotografer handphone seperti kontrol DSLR penuh menggunakan Camera API2.
Kalian dapat mengatur ISO, pencahayaan, kecepatan rana serta jarak fokus. Camera ZOOM FX merupakan kamera tercepat di android dengan sekali pencet langsung menghasilkan foto yang anda inginkan.
Dan buat kamu yang suka menggabungkan foto, terdapat juga fitur kolase foto didalamnya. Dan bagi yang ingin selfie dengan teman dari jarak jauh, bisa aktifkan mode timer.
10. Camera M
Satu lagi aplikasi kamera yang bagus untuk hp Xaomi adalah Camera M. Aplikasi ini hanya memiliki dua mode yaitu foto dan video, memiliki tampilan yang simpel sehingga membuat pengguna lebih mudah menggunakannya.
Tidak tanggung untuk urusan rekaman video bisa dilakukan sampai resolusi 4K. Akan tetapi fitur tersebut hanya bisa digunakan pada beberapa perangkat tertentu saja.
Camera M secara gamblang memberitahu pengguna bahwa mereka menampilkan iklan di aplikasi mereka. Hal ini mereka beritahu untuk menghasilkan uang dan mengembangkan aplikasinya.
Itulah 10 aplikasi kamera terbaik untuk Xiaomi yang bisa kamu coba. Sudah ada pandangan aplikasi mana yang cocok? Kalau belum, tidak ada ruginya buat nyoba semuanya.